Kamis, 03 Februari 2011

Lingkungan Hidup


 Akar Masalah Lingkungan Hidup
Keadaan Alam Kita
Kondisi ekologi di negeri ini kian terpuruk. pertarungan antara kepentingan ekonomi dan ekologi, selalu menghasilkan ekonomi sebagai pemenang. hamparan hutan berganti dengan perkebunan besar kelapa sawit, akasia dan eukaliptus. tanah-tanah merah dibongkar untuk diambil batubaranya. perairan tercemarkan oleh pabrik CPO, hingga batubara dan minyak yang ditebar. perlahan namun pasti, racun-racun itu terus mengalir ke tubuh warga negeri.

Akar Masalah Lingkungan Hidup Hanyalah kerakusan ekonomi. yang kemudian bersenggama dengan KEKUASAAN POLITIK. dan berselingkuh dengan jaringan mafia berlabelkan etnisitas. tak lagi terpikirkan bagaimana kehidupan hari esok. yang pasti, hari ini harus tetap ada uang yang mengalir ke dalam POPOJI.

"lupakanlah tentang banjir. lupakanlah tentang kekeringan. lupakanlah tentang krisis pangan. lupakanlah tentang defisit energi. lupakanlah tentang pelepas dahaga"

kekuasaan ekonomi yang berkawin dengan politik, telah melahirkan kehancuran. kekuasaan kapital terhadap sistem kehidupan, telah mengantarkan kehidupan pada jurang kematian terdalam. warga negeri, semakin terpinggirkan, termiskinkan, hingga harus berjuang sendiri untuk bertahan hidup. tak ada lagi solidaritas. yang tertinggal hanyalah geliat kekuasaan modal yang semakin beringas disaat suhu bumi kian meningkat.

segala jalan dilalui. agar semakin cepat habis seluruh isi perut bumi. kekuasaan telah terbeli. dan lalu membelenggu kesejahteraan. satu persatu pepohonan tumbang. air sungai tak lagi mengalirkan kesegaran. udara semakin hitam pekat, hingga mencekik tenggorokan.

kesadaran kolektif harus bangkit. dengan cita makmur secara bersama. bukan hanya bagi segelintir penjahat kehidupan. warga negara industri harus menghentikan laju konsumerisme. perlahan, namun pasti, kemenangan ekologi atas ekonomi akan terjadi. namun entah kapan dan dimana itu akan terberitakan.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar